Studi
di Jerman

Apakah Anda ingin studi di Jerman? Kami menawarkan persiapan yang optimal untuk studi Anda di Jerman: dalam hal mata pelajaran, bahasa, dan keterampilan lintas budaya. Program persiapan studi kami akan meningkatkan motivasi Anda untuk belajar bahasa Jerman dan mempersiapkan Anda untuk memasuki pasar tenaga kerja di Jerman.

Dipersiapkan dengan baik dan terinformasi

Dipersiapkan dengan baik dan terinformasi

Ketahui tentang pengakuan ijazah sekolah, kemampuan bahasa, visa dan pendanaan untuk studi Anda di Jerman.

Alasan untuk belajar di Jerman

Tahukah Anda bahwa seabad yang lalu, separuh dari seluruh mahasiswa asing terdaftar di universitas-universitas di Jerman? Sejak saat itu Jerman menjadi pusat daya tarik bagi mahasiswa asing.
  • Program studi yang berkualitas tinggi dan beragam di institusi pendidikan yang diakui secara global
  • Biaya hidup dan biaya kuliah yang rendah serta berbagai peluang pendanaan
  • Orientasi internasional yang kuat dan program gelar dalam bahasa Inggris dengan pelajaran bahasa Jerman
  • Berbagai macam kegiatan rekreasi di dalam dan di luar kampus serta kemudahan untuk bepergian di Eropa
  • Bahasa Jerman sebagai bahasa yang penting di pasar dunia serta sejarah yang kaya dan pemandangan yang mempesona

Belajar bahasa Jerman di Goethe-Institut

Belajar bahasa Jerman di Goethe-Institut

Untuk setiap tingkat bahasa dan setiap jenis pelajar, untuk mempersiapkan Anda menghadapi studi dan kehidupan sehari-hari di Jerman - dari para profesional untuk Anda, di tempat dan online. Temukan kursus yang cocok untuk Anda!

Buktikan kemampuan bahasa Jerman Anda untuk pendaftaran ke universitas dengan sertifikat ujian resmi. Ujian Goethe-Institut diakui secara internasional.