Ein junger Mann lehnt an einer Straßenlaterne und schaut auf sein Smartphone. © Goethe-Institut

Logo jmd4you © JMD
JMD4you – untuk orang muda sampai usia 27 tahun

Konsultasi online jmd4you merupakan layanan Dinas Migrasi Orang Muda (JMD).

Anda dapat menghubungi para konsultan lewat internet dan mengajukan pertanyaan Anda. Tim konsultan sudah bertahun-tahun memberi konsultasi kepada kaum migran. Mereka menjawab semua pertanyaan mengenai hidup di Jerman atau jika ada masalah di Jerman. Misalnya saja: Bagaimana saya bisa memperoleh surat izin mengemudi? Apa saja profesi yang bisa saya tekuni di Jerman? Saya memerlukan pengacara - apa yang harus saya lakukan? …

Konsultasi ini aman, anonim, diberikan dalam berbagai bahasa, dan tidak dikenakan biaya. Laman konsultasi daring saat ini tersedia dalam bahasa Jerman, Albania, Arab, Inggris, Rusia, dan Turki.

www.jmd4you.de

Logo Mbeon © Mbeon

Konsultasi Daring di Jerman

Mbeon – untuk imigran dewasa berusia mulai 28 tahun

Mbeon adalah konsultasi daring Layanan Konsultasi Imigran Dewasa (MBE) melalui fasilitas chat berbasis messenger.

Dengan mbeon, Anda dapat memanfaatkan MBE 24 jam sehari lewat aplikasi tidak berbayar di ponsel pintar Anda. Anda dapat memperoleh konsultasi konfidensial dalam dua puluh bahasa berbeda dan setiap saat bebas bertanya. Semua konsultan mbeon merupakan tenaga ahli konsultasi terlatih.

Silakan pilih salah satu konsultan mbeon dari daftar yang Anda. Anda dapat melakukan penyaringan berdasarkan bahasa dan lokasi Anda. Dalam waktu 48 jam Anda akan memperoleh jawaban atas pertanyaan Anda lewat chat pribadi.

Sama seperti pada konsultasi tatap muka, Anda akan didampingi oleh konsultan yang sama selama yang Anda kehendaki. Jika perlu, Anda juga dapat membuat janji bertemu dengan konsultan di tempat layanan konsultasi.

Semua pesan teks, dokumen, dan pesan suara dikirim melalui mbeon dengan cara yang menjamin keamanan data. Data tersebut disimpan di sebuah peladen di Jerman.

www.mbeon.de